Yahoo Answers akan ditutup pada 4 Mei 2021 dan situs web Yahoo Answers sekarang tersedia dalam mode baca saja. Tidak akan ada perubahan pada properti atau layanan Yahoo lainnya, atau akun Yahoo Anda. Anda dapat memperoleh informasi lebih lanjut tentang penutupan Yahoo Answers dan cara mengunduh data Anda di halaman bantuan ini.
[FISIKA] teori kinetik gas .. mohon bantuannya (*****)?
> Jika konstanta boltzman k = 1,38 x 10^-2 J/k, maka energi kinetik sebuah atom gas helium pada suhu 27 derajat celsius adalah....
> massa jenis suatu gas ideal pada suhu mutlak T dan tekanan P adalah x. jika tekanan tsb. dijadikan 2P dan suhunya diturunkan 0,5T, massa jenis gas menjadi ...
>s ebuah silinder yg volumenya 1 m^3 berisi 5 mol gas helium pada suhu 77 derajat celsius, apabila gas helium DIANGGAP IDEAL, berapakah tekanan gas dalam silinder ? (R = 8,31 J/mol K)
> jika temperatur mutlak suatu gas ideal dinaikkan menjadi 25 kali semula, maka kecepatan partikel gas menjadi berapa kai kecepatan semula ?
> Energi kineik 2,0 mol gas monoatomik dengan tangki bervolume 20 L adalah 1,01 x 10^-20, tentukan tekanan dalam gas tangki ..
> jika temperatur mutlak suatu gas ideal dinaikkan menjadi 9 kali semula, maka kecepatan partikel gas menjadi berapa kai kecepatan semula ?
makasih sebelumnya ....
2 Jawaban
- 9 tahun yang laluJawaban Favorit
1.
Ek = f/2 k T
f= derajat kebebasan, karena helium merupakan gas monoatomik, maka f= 3
Ek = 3/2 . 1,38 . 10^ -23 J/K . 300 K
Ek = 6,21 x 10^ -21 Joule
2.
P1V1/T1 = P2V2 /T2
P V1 / T1 = 2P1 V2 / 0,5 T1
V1= 4V2
V2=V1/4
massa jenis 1 / massa jenis 2 = (m1 / V1 ) / ( m2 / V2)
x / massa jenis 2 = 1/4
massa jenis 2 = 4x
3.
PV = n R T
P . 1 m^3 = 5 mol . 8,31 J/ mol K . 350 K
P = 14542,5 Pa = 1,45 atm
4.
v² = 3RT/ Mr
T2= 25 T1
v1 / v2 = 1/5
v2 = 5 v1
5.
Ek = 3/2 . k T
1,01 . 10^-20 = 3/2 . 1,38 . 10^ -23 . T
T= 487,92 K
PV = n R T
P = 2 . 8,31. 487,92 / 20 . 10^ -3
P = 40546,15 Pa = 4,05 atm
6.
v² = 3RT/Mr
<cara sama dengan nomor 4 >
v2=3v1
- Anonim9 tahun yang lalu
1. Diket : K = 1,38.10^23 T = 27 derajat C = 300K
Dit : Ek?
-->> Ek = 5/2 K T
Ek = 5/2 x 1,38 . 10^23 x 300
Ek = 1035 x 10^23
Sumber: sory kalau salah