Yahoo Answers akan ditutup pada 4 Mei 2021 dan situs web Yahoo Answers sekarang tersedia dalam mode baca saja. Tidak akan ada perubahan pada properti atau layanan Yahoo lainnya, atau akun Yahoo Anda. Anda dapat memperoleh informasi lebih lanjut tentang penutupan Yahoo Answers dan cara mengunduh data Anda di halaman bantuan ini.

Khanif ditanyakan dalam KesehatanLain - Kesehatan · 4 bulan yang lalu

bener gak kalo masak mie instan bumbunya ikut direbus bahaya buat kesehatan ?, jawab dengan sumber ya :D?

4 Jawaban

Peringkat
  • 4 bulan yang lalu

    Pakar nutrisi Jansen Ongko, MSc, RD menyebutkan bahwa hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Dikatakan MSG jika dimasak di atas suhu 120 derajat celcius akan berpotensi menjadi karsinogen alias pencetus kanker, padahal titik didih air hanya 100 derajat celsius, sehingga tidak mungkin memasak mi pada suhu 120 derajat celcius. Kecuali menggunakan minyak yang titik didihnya mencapai 200 derajat celcius.

    MSG sendiri dikatakan oleh Jansen adalah garam natrium dari asam amino berupa asam glutamat, yang merupakan salah satu asam amino yang paling banyak di alam. Glutamat merupakan asam amino non-esensial yang secara alami terdapat pada tubuh manusia. Selain itu, glutamat juga ditemukan pada hampir semua makanan.

    Sejauh ini belum banyak informasi yang ilmiah mengenai hal ini. Namun mengenai proses pyrolisis adalah bahwa proses pyrolisis MSG (kalau terjadi) itu memerlukan suhu yang cukup tinggi, kondisi kering/tanpa air, dan juga dipengaruhi oleh lamanya terpapar pada suhu tinggi (pemanggangan, pembakaran, penggorengan). Makin tinggi suhu dan makin lama proses pemanasan, akan meningkatkan kemungkinan terjadinya produk pirolisis. Dan itu tidak hanya berlaku bagi glutamat, tapi juga asam amino lainnya, bahkan karbohidrat

  • Ale
    Lv 7
    1 minggu yang lalu

    Kabarnya sih begitu 

  • 4 bulan yang lalu

    entah, tp saya tidak terbiasa merebus mie dengan bumbu, saya rebus mie lalu saya membuah kuah dengan air panas dispenser saja, air rebusan mie dibuang

  • 4 bulan yang lalu

    Salah.  Bumbu tidak ikut direbus

Masih ada pertanyaan? Dapatkan jawaban Anda dengan bertanya sekarang.