Yahoo Answers akan ditutup pada 4 Mei 2021 dan situs web Yahoo Answers sekarang tersedia dalam mode baca saja. Tidak akan ada perubahan pada properti atau layanan Yahoo lainnya, atau akun Yahoo Anda. Anda dapat memperoleh informasi lebih lanjut tentang penutupan Yahoo Answers dan cara mengunduh data Anda di halaman bantuan ini.

? ditanyakan dalam Keluarga & HubunganKeluarga · 8 tahun yang lalu

bapak beda agama...islam masuk?

ane punya bapak, agamanya hindu.. sedangkan ane sendiri agamanya islam... ane kasian gan ngeliat bapak ane klo ujung2nya bakal masuk neraka.. padahal orangnya baik bgt, klo bsa dbilang jadi teladan ane lah..

apa yg harus ane lakuin?ataukah ane harus umroh supaya doanya mustajab? ato mesti ngomong baik2 sama ortu agar bsa masuk islam? ato berprinsip agamaku ya agamaku, agamamu ya agamamu? ato ada solusi lain?

5 Jawaban

Peringkat
  • 8 tahun yang lalu
    Jawaban Favorit

    apa yang harus anda lakukan?

    1. memberi pengertian dan mengajak masuk Islam

    anda sebagai anak berkewajiban mengingatkan. ya sebisa mungkin anda memberi pengertian dan mengajak ayah anda untuk masuk islam, tentu dengan cara-cara yang baik dan tanpa paksaan. jika pada akhirnya anda menyadari bahwa ayah anda tidak condong pada Islam, maka di sinilah prinsip yang diadaptasi dari ayat 'lakum dinukum wa liya diin/bagimu agamamu dan bagiku agamaku' boleh kita pegang. karena kewajiban kita untuk mengingatkan sudah terlaksana. masalah ayah anda akan mendapat hidayah atau tidak, itu 100% urusan Allah. bahkan Nabi Muhammad pun tidak bisa memaksakan hidayah untuk paman tercintanya, Abu Thalib, yang kita tahu sangat baik bahkan mendukung dan membela Nabi Muhammad.

    2. mendoakan agar ayah anda mendapat hidayah.

    perlu digarisbawahi, mendoakan di sini bukan agar ayah anda mendapat ampunan. karena dalam Al-Qur'an telah dijelaskan bahwa tidak sepantasnya orang non-muslim untuk dimintakan ampunan. tapi kalau mendoakan agar mendapat hidayah, hal ini dianjurkan seperti Nabi Muhammad yang selalu mendoakan pamannya Abu Thalib agar mendapat hidayah dari Allah (saat Abu Thalib masih hidup). ada banyak sekali kisah keluarga para Nabi yang tidak mendapat hidayah sampai meninggal, seperti: paman Nabi Muhammad Abu Thalib yang sangat baiknya dan Abu Lahab yang bahkan Allah melaknatnya, putra Nabi Nuh yang membangkang, ayah Nabi Ibrahim yang penyembah berhala dll.

    mengenai hal ini, dalam surat At-Taubah telah dikisahkan bahwa Nabi Ibrahim pernah memohonkan ampunan untuk ayah beliau yang masih kafir. hal ini beliau lakukan semata-mata karena beliau telah berjanji untuk memohonkan ampunan dengan harapan sang ayah akan meninggalkan penyembahan berhala dan bertaubat. namun, saat beliau tahu sang ayah tetap dan kukuh pada kekafirannya Nabi Ibrahim pun berhenti memohonkan ampunan untuk ayahnya. dalam surat lain juga telah dikisahkan tentang Nabi Nuh yang memohonkan ampunan untuk anaknya yang membangkang, bahkan Allah dengan tegas menegur Nabi Nuh karena hal ini.

    3. tetap berbuat baik dan santun pada orang tua.

    apapun hasil akhirnya, baik ayah anda diberi hidayah (amiin) atau belum ditakdirkan mendapatkannya (na'udzubillahi min dzalik) tentu saja kewajiban anda sebagai anak adalah berbakti dan berbuat baik pada orang tua anda.

    wallahu a'lam bis shawab ^^

    semoga membantu ^^

  • 8 tahun yang lalu

    Emg kmu yakin agamamu paling benar? Emg kamu yakin kmu bakal dijamin 100% naik surga? Klo kamu ngrasa YAKIN, demikian jg bapak kamu YAKIN dengan agama yg diyakininya saat ini.

  • 8 tahun yang lalu

    Agamamu punya cara sndiri u/ msk surga demikian juga agama bapakmu. Kl kamu mau dia masuk surga, jgn doakan dia pindah agama tp doakan dia akan masuk surga dg kamu...

  • 8 tahun yang lalu

    Agamamu untukmu, agamaku untukku.

    Bila kamu sudah berusaha maka itu bukan tanggung jawabmu, sebagaiman paman Nabi Muhammad yang tidak pernah di tegur karena bukam muslim.

  • Anonim
    8 tahun yang lalu

    no comment, ga bisa kasih solusi ......

    emak gue kristen,

    almarhum bapak gue islam,

    gue islam,

    sampe sekarang emak gue masih percaya ama kristen, cuma ktp doang islam ....

Masih ada pertanyaan? Dapatkan jawaban Anda dengan bertanya sekarang.