Yahoo Answers akan ditutup pada 4 Mei 2021 dan situs web Yahoo Answers sekarang tersedia dalam mode baca saja. Tidak akan ada perubahan pada properti atau layanan Yahoo lainnya, atau akun Yahoo Anda. Anda dapat memperoleh informasi lebih lanjut tentang penutupan Yahoo Answers dan cara mengunduh data Anda di halaman bantuan ini.

Jumanji ditanyakan dalam Seni & InsaniPersajakan · 1 dekade yang lalu

Apakah nusantara akan kembali lagi ataukah memang harus begini?

Elegi Manusia

Lolongan anjing mengusik ketenangan

Ketika langkah kaki tergesa

Mengejar waktu penuh kenangan

Buka mata penuh pesona

Lambaian dedaunan mengusik hati

Bangkitkan senggama anak manusia

Nan melanglang menembus kaki-kaki

Mengusik pekatan nurani tua

Air tenang mengalir sedih

Tetesannya membasahi pangkuan Zeus

Bersama limbahan rasa haus

Mengurung sepi dalam pedih

Saat semua gemeretakkan bumi

Manusia tercerai tanpa ayal

Tinggallah suka dalam khayal

Inginkan nusantara kembali lagi

Wahai umat manusia fana

Angkat pujian pada semesta

Biarkan sayup-sayup suara merdumu

Terdengar oleh Dia, penciptamu

J----> 06.10.09

itu ja'

makasih

7 Jawaban

Peringkat
  • Rifkys
    Lv 6
    1 dekade yang lalu
    Jawaban Favorit

    SAlam Bro!! lama yah? kita gak ketemu ,

    sebuah karya yang sempurna Om,

    izinkan aku apresiasikan dengan satu puisiku yang pernah Om Jum jawab terdahulu ya?

    ~~""

    seekor burung meninggi

    kian melenyap diangkasa

    tinggi-demi tinggi ia menaik

    lalu turun singgah diranting

    tubuhnya besar dari terbangnya

    walaupun masih saja ia

    tak meninggalkan hatiku

    duhai keyakinanku...

    demi pengetahuanku yang tak jinak!!

    bagaimana kuterbang menuju keyakinanMu?

    lalu bersamaMu kulihat orang- orang

    "dengan jiwa yang besar menguasai langit"

    bagaimana meninggalkan laut

    menuju halimun

    menggandengMu, menempuh jarak

    yang tak bertakar

    walaupun jauh dilubuk hatiku

    ku... masih berharap menjangkau angkasa

    dan inilah hatiku yang menggenggamMu.

    Banda Aceh, 21 Maret 2008 (ref; 06 Okt 2009)

    salam hangat rifkys

  • Az Zky
    Lv 6
    1 dekade yang lalu

    Tak akan kembali, bila kemurkaanNya masih terkirim di muka bumi

    kecuali, bila ciptaanNya kembali pada Fitrah !

    Terlambat, mungkin.. namun tak salah bila kembali ke jalanNya.

    Sebagaimana semua mahluk yang ada di langit dan di bumi, bertasbih padaNya.

    Bukan keingkaran yang membangunkan murkaNya.

    Salam.

  • 1 dekade yang lalu

    pedih banget membacanya bro

    puisimu berhasil menerbangkan logikaku

  • 1 dekade yang lalu

    salam sobat

    karya yang bagus

    ehmmm...

    kita harus kuat menghadapinya

    ini adalah cobaan dari Sang Pencipta

    swn

  • Anonim
    1 dekade yang lalu

    hello.....

    k jumanji,

    nia absen neh ^_^

    keren banget puisi na

    nia suka banget

    plok.....plok......

    wuah.........

    diksi na itu lho

    pingin deh buat yang seperti ini

    elegi manusia yang penuh dosa dan beban hidup

    serahkan segalanya buat Dia sang pencipta ^_^

    salam,

    Nia

  • rien
    Lv 4
    1 dekade yang lalu

    Disini aku tak tahu

    karena masih menjadi elegi

    Seperti sebuah kata ambigu

    Meresapi yang telah terjadi

    Aku menghayati sekali bacanya.Mau nanya kata limbahan bait ke 3 baris ke 3, apa memang limbahan atau limpahan ?

    Itu aja thank, Ryan

  • ZAPPRA
    Lv 6
    1 dekade yang lalu

    Asal Jawab aja, Bro ! maklum lagi error....lagi normalpun tetap saja aku tak bisa

    Bangsa kita bangsa bahari

    Tak perlu pukat cukuplah kail

    Hilanglah kakap tiada teri

    Ketika ummat berhati Jahil

    Gamang resah di dalam hati

    Saat makna tiada terpatri

    Hilang sawah kini berganti

    dimana-mana kawasan industri

    Beliung tumpul asah kumohon

    Padahal kubeli di negeri Johor

    Gunung gundul tiada pohon

    Apakah salah terjadi longsor?

    Figura gambar hanya di usap

    Tak kan halus karena tembikar

    Udara tercemar karena asap

    Hutan hangus banyak terbakar

    Laut, Darat, Gunung dan Udara Nusantara....sepertinya tak lagi bersahabat. Ataukah kita yang kurang bersahabat? Sepertinya yang kedua.

    salam

    ZAPPRA

Masih ada pertanyaan? Dapatkan jawaban Anda dengan bertanya sekarang.